Rabu, 29 April 2009

Update : Peserta Seminar Nasional Entrepreneurship

Data peserta di bawah ini dinyatakan bisa mengikuti seminar bila :
1) telah mengisi dan mengembalikan form
2) mendapatkan tiket dari panitia

Panitia tidak menerima pendaftaran di saat pelaksanaan.

Untuk kesuksesan acara, peserta dimohon untuk membawa perlengkapan sebagai berikut pada saat pelaksanaan seminar :
a) 1 majalah bekas bergambar (yang banyak gambarnya)
b) 1 spidol
c) 1 gunting kertas
d) 1 lem kertas
e) Foto orang yang paling berpengaruh dalam hidup
f) Jas Almamater

file daftar peserta yang telah masuk ke database kami : download

Jumat, 24 April 2009

Seminar Nasional Entrepreneurship 1000 Mahasiswa

Pastikan Anda Menjadi Saksi dan Pelaku Sejarah

“SEMINAR ENTREPRENEURSHIP 2009”

"Membangun Pribadi Hebat Menuju Bangsa Bermartabat"

- Menghadirkan 1000 Mahasiswa dari seluruh penjuru Indonesia
- Diliput langsung oleh media nasional

Pembicara : Ir. Heppy Trenggono, M.Kom


- CEO United Balimuda
- Pemilik 3 perusahaan Kelapa Sawit di Kaltim
- Pemilik Heppy Food, memproduksi mashed potato merk POTAYO dengan
pasar domestik dan ekspor.

- Jasa Pengadaan dan Penggunaan Alat-alat berat
- Eksekutif Televisi Swasta Nasional
- Penerima Anugerahan 50-Enterprise Award pada awal tahun 2005 yang
diberikan oleh SWA dan Accenture“10 Pengusaha yang Sukses membangun
bisnis dari 0” ditulis oleh seorang jurnalis senior Sudharmadi

- Masuk dalam nominasi sebagai 10 besar orang terkaya di Indonesia


Keynote Speech : Dr. Muhammad Nur, DEA


- Pembantu Rektor IV UNDIP
- Dosen Fisika / Peneliti
- Pendiri PT. Dipo Technology
- Pendiri Pusarran







PELAKSANAAN

Tanggal : 4-5 Mei 2009
Tempat : Gedung Prof. Soedharto SH, Tembalang Semarang
Waktu : Pkl. 07.00 – 17.00
Materi : Training Motivasi dan theReal live Game GRATIS untuk 1000 pendaftar pertama.

FASILITAS :
  • Seminar Kit
  • Snack
  • Coffebreak
  • Lunch
  • Field trip & the Real Live Game
  • Door Prize menarik
PENDAFTARAN

Stand Pendaftaran :
  • Kantor Dipoyoki Organizer Kompleks Grand Net Lantai 2. Telp. 02470986936 Jalan Sirajudin No. 5 Tembalang Semarang
  • Kantor PT Dipo Teknologi Kompleks Gedung Widya Puraya Lantai 1. Jalan Prof. Soedharto SH Tembalang Semarang
  • PKM Teknik UNDIP
  • Sekretariat BEM FMIPA UNDIP
Via SMS
ketik : SE2009 nama jurusan kirim ke nomor CP

Via email
expo_undip@yahoo.com
dengan menyertakan formulir pendaftaran yang bisa di download di sini.

CP :
Robin ( 085743543464)
Ika (085643239052)

Info lebih lengkap di :
www.undip.ac.id/entrepreneurship

www.undipentrepreneurship.blogspot.com
www.profiles.friendster/entrepreneurship
facebook : entrep_training@yahoo.com

Sabtu, 18 April 2009

Expo Notebook 2009


Universitas Diponegoro telah membebaskan kepada seluruh mahasiswa dan civitas akademika dari biaya yang ditimbulkan akibat penggunaan internet. Seluruh fakultas di lingkungan Universitas Diponegoro telah terpasang Hotspot yang semakin memanjakan para mahasiswanya untuk memanfaatkan jaringan internet yang ada sehingga mereka bisa leluasa untuk mencari informasi yang dia butuhkan tanpa harus mengeluarkan biaya. Jaringan internet yang tersedia memiliki kecepatan yang sangat tinggi.

Ini adalah fenomena memberikan peluang bisnis baru yaitu penjualan laptop edisi kampus atau mahasiswa. Untuk itu solusi yang paling tepat agar fasilitas internet dapat dimanafaatkan secara maksimal adalah dengan menggunakan Laptop/ Notebook.

Fasilitas yang kita tawarkan kepada mahasiswa adalah mendapatkan Notebook / Laptop dengan spesifikasi bagus karena bekerjasama dengan Vendor-vendor, dengan kemudahan lain yaitu fasilitas kredit tanpa agunan dari lembaga keuangan atau perbankan, sofeware gratis serta servis center yang bisa di manfaatkan oleh mahasiswa sehingga menambah daya jual event ini.

Kegiatan UNDIP Notebook Fair akan dilaksanakan pada:
Hari/Tgl : Rabu-Minggu, 20-24 Mei 2009
Tempat : Auditorium Imam Bardjo, Universitas Diponegoro Pleburan
Waktu : 09.00 – 20.00 WIB